HotnetNews.co.id || Muratara (Sum-sel) Hari pertama pembukaan pendaftaran Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati kabupaten Musi Rawas Utara yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Muratara pada Selasa (27/8)
Meskipun pendaftaran telah dibuka sejak pukul 08.00 WITA hingga Selesai hanya satu calon yang datang untuk mendaftarkan diri di hari pertama
Ketua KPU Muratara Harianto, yang didampingi oleh para Komisioner, mengonfirmasi bahwa ada aktivitas pendaftaran di hari pertama ini.
“Kami telah membuka pendaftaran sesuai jadwal Alhamdulillah berjalan kondusif, Untuk saat ini hanya satu kandidat yakni pasangan pak Devi dan pak Yudi yang telah melaksanakan Pendaftaran Dan menyerahkan berkas Pendaftaran calon” ujar ketua KPUD Muratara
Lanjut ia juga menambahkan, ” Adapun tahapan pendaftaran peserta calon Bupati dan wakil Bupati Muratara tahun ini berlangsung selama 3 hari terhitung sejak tanggal 27 sampai tgl 29 Agustus, Selanjutnya parah calon kandidat yang sudah mendaftarkan pasangan nya akan di berikan waktu jedah satu hari untuk melakukan Cek kesehatan Di Rumah sakit Palembang “.katanya.
Dari pantauan media di hari pertama pembukaan pendaftaran Calon Bupati dan calon wakil Bupati Muratara tahun 2024 kondisi cukup kondusif dan ketat akan pengamanan dari tim Polres Muratara yang stenbay menjaga jalanya acara pendaftaran
(Putra)